English Language Indonsian Language

Beasiswa Yayasan Asahi Glass Indonesia (YAGI) Tahun 2024/2025

25 September 2024

Yayasan Asahi Glass Indonesia telah membuka kembali beasiswa periode Oktober 2024 - September 2025, berupa beasiswa biaya hidup sebesar Rp. 450.000/ bulan. Beasiswa ini untuk mahasiswa angkatan 2022 dan 2023  dengan IPK minimal 2.75.

Pendaftaran Beasiswa melalui website kemahasiswaan menggunakan akun mahasiswa mulai tanggal 25 september s.d 8 Oktober 2024

Persyaratan Berkas;

  1. Formulir Yayasan Asahi Glass Indonesia Formulir download
  2. Surat Keterangan Penghasilan Orang Tua terbaru / Slip Gaji terbaru
  3. Scan KTM dan KTP
  4. Transkrip nilai yang sudah ditandatangan Kaprodi
  5. Pas Photo terbaru dan formal, 1 (satu) buah dan sudah ditempel di formulir
  6. Surat keterangan tidak sedang menerima beasiswa dari instansi lain (pengajuan melalui website Kemahasiswan ITB paling lambat tgl 7 Oktober 2024 jam 11.00 WIB)

Kirimkan berkas dalam satu file pdf melalui email beasiswanonpemerintah@gmail.com dengan subject "Beasiswa YAGI- Nama mahasiswa", paling lambat tanggal 08 Oktober 2024.

Logo Kemahasiswaan ITB

Gedung Campus Center Barat

Jl. Ganesa No.10 Lebak Siliwangi

Kec. Coblong, Kota Bandung 40132

Phone: (022) 2504814

© Direktorat Kemahasiswaan Institut Teknologi Bandung